course-net
Search
Close this search box.

Persiapan Belajar Cyber Security

Minet

June 4, 2021

Persiapan Belajar Cyber Security

Persiapan Belajar Cyber Security – Peluang karir menjadi seorang cyber security dalam beberapa tahun ke depan terbuka sangat lebar. Oleh sebab itu bagi Anda yang ingin memiliki keahlian dalam dunia siber, belajar cyber security menjadi hal yang sangat Anda butuhkan.

Hanya saja yang menjadi pertanyaan selanjutnya adalah dimulai dari mana untuk belajar cyber security itu sendiri? Nah, bagi Anda yang berkeinginan untuk mendalami karir sebagai cyber security di sini kami akan ulas untuk Anda persiapan belajar yang harus Anda tahu. Jadi, simak informasi di bawah ini baik – baik ya!

Persiapan Belajar Cyber Security Kursus CEH

1. Ketahui pengetahuan dasarnya

Bagi Anda yang ingin menapaki peluang karir menjadi cyber security, Anda harus tahu berbagai macam pengetahuan dasar tentang dunia siber yang meliputi :

  • Hardware : Hardware merupakan perangkat keras. Baik itu perangkat keras komputer atau jaringan komputer sangat menunjang dalam proses analisa suatu target yang dibidik.
  • Software : Software merupakan sebuah perangkat lunak berupa office, adobe, antivirus atau apapun itu yang ada dalam perangkat.
  • Sistem operasi : Perangkat lunak sistem yang berfungsi dan bertugas dalam mengatur sumber daya dari hardware dan software.

2. Carilah coach untuk belajar cyber security

Dalam dunia cyber security, dalam belajar Anda harus memiliki mentor atau coach. Hal ini penting karena ilmu tentang menjadi seorang cyber security banyak yang tidak terpublish di internet atau Google secara gratis.

Oleh sebab itu untuk menambah ilmu pengetahuan dan agar tidak salah jalan, baiknya Anda memiliki coach yang kompeten di bidangnya. Ada baiknya agar Anda mencari tempat pelatihan hacking secara khusus, seperti coaching CEH di Course-Net Indonesia.

Anda akan belajar langsung dari ahlinya dan bisa mendapatkan sertifikasi dari EC-Council yang sudah diakui banyak perusahaan.

3. Kenali metode belajar

Mengenai metode belajar sebenarnya bersifat bebas dan bisa disesuaikan dengan keadaan dan kondisi. Akan tetapi pengalaman dalam dunia cyber security sangat dibutuhkan oleh sebab itu Anda tidak hanya boleh membaca secara teori melainkan harus banyak berlatih atau praktek atas ilmu yang sudah Anda dapatkan. Dengan begitu kemahiran Anda dalam siber akan terasah.

Jika memang diperlukan tentukan jam – jam untuk belajar dan berlatih agar Anda bisa jauh lebih fokus dalam beraktivitas seperti membaca teori dan menjalankan praktek.

Jika Anda punya Coach, setelah sesi belajar bersama selesai jangan lupa Anda mempelajari ulang dan kemudian mempraktekkan hasil pelajarannya.

Banyak cyber security yang menggunakan jam malam untuk bekerja.
Salah satu alasannya adalah karena jam malam merupakan jam di mana pikiran akan jauh lebih fokus untuk berpikir. Anda pun bisa mencobanya.

Namun jika belum terbiasa, minimal Anda belajar dan praktek sebelum tidur atau dini hari setelah bangun tidur. Jadi yang Anda harus lakukan adalah tidur lebih awal dan bangun lebih awal.

4. Tingkatkan skill Anda

Dalam point ini ada banyak hal yang Anda harus pelajari utamanya tentang konsep dasar, tools apa yang digunakan, metode penetrasi seperti apa yang bisa dipelajari dan pastinya bagaimana cara Anda mengimprovisasi. Jadi jangan pernah merasa puas, banyak hal yang harus Anda tekuni untuk meningkatkan skill yang Anda punya.

Itulah berbagai hal yang perlu dipersiapkan bagi Anda yang ingin belajar cyber security. Semoga informasi di atas dapat menjadi bekal khususnya bagi Anda yang ingin belajar tentang dunia cyber security.
Klik WA

Mau Belajar IT Bareng Coach Praktisi Ahli ? Yuk Konsultasi Dengan Tim Konsultan Kami

Belajar di Course-Net! Dapatkan skill langsung oleh coach praktisi ahli yang berpengalaman dibidangnya. Gratis Re-Coaching selamanya tanpa BATAS. Segera cek jadwal kelas terdekat.

Artikel Lainnya

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Tumblr
Telegram
WhatsApp
Email
Print